Wednesday, January 15, 1975

Zeiss Ikon Box Tengor 56/2

Untitled

Selain industri otomotif, Jerman juga terkenal dengan produk-produk kameranya seperti Leica, Rollei, Agfa dan Zeiss. Zeiss Ikon Box Tengor ini sendiri sebelumnya bernama Goerz Frontar Box Tengor. Di ambang kebangkrutan tahun 1926, Goerz merger dengan 3 perusahaan lain dan membentuk Zeiss Ikon.

Untitled

Seri Box Tengor diproduksi dari tahun 1926 hingga 1956 dengan 3 tipe utama 54, 55 & 56. Tipe yang kami temukan di pasar loak Kuwait ini merupakan tipe terakhir 56/2, diproduksi antara 1951 hingga 1956. 56/2 merupakan satu-satunya tipe yang bisa menggunakan flash. Sama seperti kamera box lainnya - Agfa Box 50 - kamera ini terdapat tiga lensa, satu yang besar untuk foto dan dua lagi untuk viewfinder. Viewfinder kiri untuk posisi landscape/horizontal, viewfinder kanan untuk portrait/vertical.

Untitled

Dengan lensa terpasang Goerz Frontar Achromat 1:9 105mm, di dalamnya juga terdapat lensa-lensa dalam disk yang bisa diputar: untuk pilihan aperture 9, 11 & 16 dan untuk pilihan fokus close up 1-2 meter, 2-8 meter & 8-∞ meter. Pilihan kecepatan ada dua: M (moment) 1/30 dan T yang terbuka hingga tombol shutter dilepas (seperti B pada kamera umumnya). Selain itu tersedia fungsi double exposure prevention - tombol shutter terkunci setelah ambil gambar dan pengambilan gambar berikutnya hanya bisa dilakukan setelah memutar winder film.

Untitled
Duo kamera box dari Jerman: Zeiss Ikon Box Tengor & Agfa Box 50.

Sama seperti Agfa Box 50, Zeiss Ikon Box Tengor kami temukan juga di pasar loak Kuwait dengan harga yang masih reasonable. Dengan ditemukannya 2 kamera box dari Jerman ini, membuktikan bahwa pasar loak Kuwait menerima banyak lungsuran gadget jadul dari daratan Eropa, terutama dari era tahun 40an hingga 60an.

97380005

Hasil dari kamera ini. Roll film tidak sengaja terbuka sebelum masuk ke dalam kamera, membuat film 'terbakar' di bagian pinggir memberi efek vintage :D



Sekitar tahun 50an, ayah kami menggunakan kamera ini untuk membuat self-portrait depan cermin. Di masa itu, kamera Zeiss Ikon Box Tengor merupakan barang wah & bergengsi terutama kalangan fotografer. Foto diri ini seperti berkata "Hei lihat, saya menggunakan kamera Zeiss Ikon!"

Kamera ini melengkapi koleksi museum keluarga kami. Hence, it's not for sale :)

More to read:
- Manual
- Sejarah Zeiss Ikon
- Sejarah Box Tengor
- Penjelasan istilah achromat

No comments:

Post a Comment