Wednesday, February 5, 1975

Philips EL3301

Philips EL3301

Format kaset audio yang masih kita kenal sekarang diciptakan oleh Lou Ottens - kepala riset & pengembangan Philips - di tahun 1962 dengan nama Compact Cassette. Lalu diperkenalkan secara luas pada Agustus 1963 di Berlin Radio Show, lengkap dengan player/recordernya Philips EL3300 - monophonic cassette player dengan speaker & microphone.

Player/recorder EL3301 buatan Austria ini merupakan penyempurnaan dari EL3300. Di model ini diperkenalkan tuas pelindung rekaman (electronic recording protection) yang jika bagian belakang kaset dilubangi/dipatahkan maka kaset tidak akan bisa merekam. Kualitas suara juga lebih baik dibantu dengan penyempurnaan head, serta tipisnya celah antara pita & head.
Dengan harga lebih murah dibanding model sebelumnya, model ini sukses secara komersial. Diproduksi tahun 1964 di Austria, model serupa diproduksi di Netherland dan dijual di Amerika dengan nama Norelco di tahun yang sama.

Walau belum memadai untuk kebutuhan musical fidelity, Philips EL3300/3301 ini didaulat menjadi ikon teknologi dimulainya penggunaan kaset Compact Cassette modern. Berkat pihak Sony yang memaksa Philips untuk memberi free license format ini, medium ini jadi sangat popular dan digunakan di seluruh dunia, mengalahkan saingan mereka format DC International yang dikembangkan oleh konsorsium Grundig-Telefunken-Blaupunkt.

Philips EL3301 Philips EL3301

Sejalan dengan kesuksesan EL3301, di tahun 1966 diperkenalkan pertama kalinya musicassette atau kaset dengan pre-recorded music. Industri rekaman pun mulai menyertakan kaset dalam rilis album musisi atau band hingga saat ini.

Philips EL3301

Di bagian depan terdapat tombol rekam berwarna merah. Pengatur putaran kaset berbentuk tuas, ke atas Play, ke kiri Fast Forward & ke kanan Rewind. Terdapat juga audio meter. Tidak ada tombol pause atau counter angka seperti pada pemutar kaset modern.

Terdapat pengatur suara playback & record di samping kiri, serta port untuk microphone: audio & remote. Microphone yang disertakan bernomor model EL3797/00, asesori original EL3300 & EL3301.



Memperkenalkan media pita kaset ke anak-anak generasi iPad ini cukup menarik. Mereka takjub suara mereka direkam dalam sebuah 'magnetic ribbon' yang berputar. Walau mereka terbiasa merekam suara mereka secara digital di iPad, merekam suara di kaset menjadi keasyikan tersendiri. "I can touch my own sound in this ribbon!" Dan yang terpenting adalah interaksi mereka dengan tombol nyata, bukan dengan multitouch datar tanpa sensasi raba. "Push it! Press it!" Persis ketika orang tua mereka bermain dengan kaset rekaman ketika masih kecil di tahun 70-80an.

Philips EL3301

Kondisi sangat baik & mulus, dilengkapi leather case buatan Austria & microphone.

Skala 1 hingga 5:
Kegunaan di masa sekarang: 5/5 (mendengarkan/merekam suara)
Kemudahan penggunaan di masa sekarang: 5/5 (kaset masih dijual & digunakan)
Kelangkaan barang: 5/5 (sulit ditemui di eBay Amerika)
Peran dalam sejarah: 5/5 (generasi pertama pemutar kaset)

Related products:
- Fuji Cherry recorder
- Philips EL3302

More info:
- About Compact Cassette
- Philips Norelco
- Philips Museum
- Billboard April 1967
- Article: What makes portable cassette recorder interesting?
- Vintage Cassette

No comments:

Post a Comment