Wednesday, January 29, 1975

Kiev 4

_DSF0540

Sejatinya Kiev model 4 buatan Soviet ini merupakan clone dari Contax buatan Zeiss, Jerman. Akhir Perang Dunia Kedua di tahun 1945, kota Dresden, Jerman sebagai tempat pembuatan kamera Zeiss hancur lebur setelah digempur pasukan sekutu. Sebagai bagian dari perjanjian damai, Jerman diwajibkan 'membayar' perbaikan perang kepada pihak Rusia. Dan Rusia pun secara legal mengambil alih semua inventory, equipment, machinery Zeiss Ikon dan membawanya ke pabrik baru di Arsenal, Kiev. Di Arsenal ini, tahun 1947 kamera Contax buatan Zeiss diproduksi ulang dan diberi nama baru: Kiev (beberapa produk awal masih mencantumkan nama Contax dan ditutup dengan lempeng besi bertuliskan Kiev.)
Contax sendiri awalnya merupakan kompetitor terbesar Leica. Dengan demikian, bisa dikatakan Kiev merupakan salah satu Leica-nya Soviet, selain Zorky & FED. Atau biasa disebut "Poor man's Leica."

_DSF0543

Kiev model 4 merupakan model yang diproduksi dari tahun 1957 hingga 1980, merupakan model dengan rentang produksi paling lama. Yang kami miliki ini dibuat pada tahun 1978 - terlihat dari nomor seri yang diawali dengan angka 78. Model ini termasuk generasi pertama dengan light meter jenis selenium cell dan pertama kalinya menggabungkan fokus rangefinder & viewfinder dalam satu window, sama dengan Leica di model M3.

_DSF0555

Spesifikasi:

  • Tipe film 135 (35mm) 
  • Ukuran frame 24 x 36mm 
  • Berat 771.1g
  • Lensa Jupiter-8 (meniru Zeiss Sonnar) 50mm 1:2.0 
  • Focal range .9m to infinity
  • Shutter speeds B, 1/2 hingga 1/1250
Lebih lanjut:
- Sejarah produksi Kiev dari Contax hingga 1986
- Camerapedia
- Matt's Kiev 4

No comments:

Post a Comment